Another posting on my blog… YAY!
Segala sesuatunya berawal dengan niat, baik niat terpendam maupun niat mendadak, pokoknya diawali dengan niat. (Maka waspadalah… waspadalah!!) Tapi ya gak cukup diniatkan, harus juga dilakukan. Maka hari ini aku berhasil memaksa diriku untuk menyalakan laptop dan mulai menulis.
Kali ini aku mau cerita soal lidah yang tak bertulang, lidah buaya 😛
Sudah sejak lama lidah buaya digunakan untuk merawat kecantikan dan kesehatan. Tanaman ini gampang tumbuh serta tidak membutuhkan banyak perawatan. Di rumah Medan, lidah buaya tumbuh subur. Secara berkala, Mami menggunakannya untuk perawatan rambut.
Caranya mudah saja. Pilih lidah buaya yang segar, potong dan keluarkan getahnya. Bisa juga dengan membelah lidah buaya secara melintang, lalu kita gunakan bagian dagingnya yang transparan. Getah dan daging ini dapat dioleskan atau digosok-gosokkan langsung pada rambut atau wajah sebagai masker. Diamkan sekitar 15 menit, atau bisa juga semalaman (kalau betah), kemudian cuci bersih menggunakan shampo atau pencuci wajah.
Getah dan Daging Lidah Buaya (sumber: Innalar.com) |
Meskipun banyak manfaatnya, namun untuk sebagian orang penggunaan lidah buaya segar ini menimbulkan beberapa efek samping, seperti rasa gatal atau kemerahan pada kulit. Untuk menghindari hal-hal yang ganggu kaya’ begini, kamu pastikan dulu apakah kamu cocok atau alergi menggunakannya ya… Oleskan sedikit ke area belakang telinga, lalu tunggu 5 sampai 10 menit, kalau-kalau timbul reaksi alergi seperti tadi.
Hmm… Dipotong… diambil getahnya… digosok-gosok… ‘ngecek alergi… Semacam repot, yekan??
Kalau aku mah sukanya yang segera, praktis, dan tentu saja ekonomis. Pokoknya sat-set! Jaman jigeum ada banyak brand perawatan kulit yang menawarkan produk varian aloe vera. Salah satunya dan yang paling anyar aku cobain adalah Dewpré Aloe Pro Gel.
Kenalan dulu sama Dewpré
Mungkin masih banyak kita yang belum kenal sama brand yang satu ini. Dewpré berasal dari dua kata dalam dua bahasa; dew yang dalam bahasa Inggris berarti embun, dan pré yang dalam bahasa Perancis berarti rumput.
“Like Dew, Like Showers on New Grass”
Menggunakan bahan-bahan dari alam, Dewpré menggabungkan teknologi Korea dan Indonesia untuk mendapatkan produk yang telah disesuaikan dengan cuaca dan kulit masyarakat Indonesia. Desain dan kemasan diimpor dari Korea, namun formula diproduksi di Indonesia.
Ditujukan untuk pemakaian masyarakat Indonesia, Dewpré selalu memastikan produk-produknya lulus semua izin yang berlaku di Indonesia, seperti BPOM, sertifikasi Halal, dan pastinya teruji secara dermatologis.
Dewpré Aloe Pro Gel
Kemasan Dewpré Aloe Pro Gel |
Sesuai dengan yang tertera pada kemasan, lengkapnya produk ini terbuat dari Aloe Barbadensis Leaf Extract, Methyl Gluceth-10, 1.2 Hexanediol, Pentylene Glycol, Panthenol, Propolis Extract, Carbomer, Allantoin, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Potassium Hydroxide, Polyglyceryl-10 Laurate, Propanediol, Ethylhexylglycerin, Plumeria Alba Flower Oil, Water, Disodium, EDTA, Tocopherol, Butylene Glycol, Centella Asiatica Extract, Sodium Hyaluronate, Eugenia Caryophyllus (Clove) Leaf Oil, Salix Alba (Willow) Bark Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Water, Galactomyces Ferment Filtrate, Brassica Oleracea Italica Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Glycerin, Methylpropanediol, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract.
Widiihh… kurang lengkap dan alami apalagi tuuhh… Tidak hanya lidah buaya dan cica atau daun pegagan, tetapi juga menggunakan berbagai bahan alami lainnya seperti minyak daun cengkih, kulit pohon dedalu atau willow, dan ekstrak berbagai tumbuhan seperti rosemary, brokoli, daun teh hijau, dan kunyit. Natural to the max!
Apa saja komposisi jagoan dari produk Dewpré yang satu ini? Yuk simak…
- 92 % Aloe Bardensis berfungsi melembabkan kulit, mengurangi peradangan pada kulit, dan peremajaan kulit.
- Propolis, memiliki manfaat menyembuhkan luka pada kulit
- Panthenol berfungsi mengatasi iritasi pada kulit.
- Cica berguna sebagai penyembuh berbagai macam masalah kulit, dapat mengatasi jerawat, dan menghindari kulit
- Sodium Hyaluronate, untuk mengurangi peradangan pada kulit
- Salix Alba Bark Extract membantu memperbaiki kondisi kulit yang rusak
- Galactomyces Ferment Filtrate membantu mencerahkan kulit dan memelihara Kesehatan kulit.
Dengan tekstur gel yang ringan dan sejuk, kandungan nutrisi Dewpré Aloe Pro Gel dapat menembus lapisan epidermis kulit untuk membuat kulit terasa sehat, lembut, dan kenyal. Produk ini dapat diaplikasikan untuk wajah dan juga ke seluruh tubuh.
Aku menggunakan produk ini sebagai pelembab wajah. Setiap habis cuci muka dengan Dewpré Tea Tree 5.5 Cleansing Foam, aku mengaplikasikan produk ini ke seluruh wajah, leher, dan juga bagian belakang telinga. Apalagi kalau habis beraktivitas seharian, tuh… Ketempelan gel aloe vera yang satu ini, rasanya auto sejuk dan kulit terasa moist banget!
Kemasan Dewpré Aloe Pro Gel yang disertai segel pengaman |
Kemasannya praktis dan aman, karena Dewpré selalu memastikan produk tersegel dengan baik di bagian dalamnya. Dewpré Aloe Pro Gel aman digunakan tidak hanya oleh orang dewasa, namun juga buat para remaja. Hemat banget kaaan… Tidak perlu beli seabrek produk, cukup satu Dewpré Aloe Pro Gel ini untuk melembabkan kulit orang serumah!
Harga Terjangkau dan Mudah Didapatkan
Dewpré Aloe Pro Gel dan berbagai produk Dewpré lainnya dapat dengan mudah didapatkan melalui toko resminya di berbagai marketplace. Dengan berbagai kualitas unggulan, produk ini dibandrol dengan harga cukup terjangkau. Mumpung lagi promo nih, hayuk gaess langsung check-out aja berbagai produk andalan dari Dewpré.
“Best ingredients with Korea beauty knowledge for Indonesian skin and weather!”